Langsung ke konten utama

Peduli Suku Laut, Yayasan Kajang Buat Taman Bacaan


Yayasan Kajang Kabupaten Lingga membuat taman bacaan masyarakat (TBM) di Dusun II Kelumu yang dihuni komunitas Suku Laut. Usai membuka TBM, Yayasan Kajang mendapat hibah lahan untuk pembangunan taman bacaan ini.
Ketua Yayasan Kajang Kabupaten Lingga, Densy Diaz menyebutkan, keinginan membuat TBM di Kelumu impian sejak lama. Wacana membangun taman bacaan di Dusun II Desa Kelumu, didapatkan ketika mendampingi seorang mahasiswa Indonesia yang kuliah di Thailand yang melakukan penelitian Suku Laut di Lingga. Pihaknya mengandeng PT Kuark Internasional sebagai penyumbang buku perdana untuk mengisi taman bacaan alam sementara di kampung tersebut.
“Taman bacaan sudah diresmikan, alhamdulillah kita dapat hibah lahan. Pelan-pelan dibangun dengan mengandeng para donatur,”kata Densy, kemarin.

Yayasan Kajang Kabupaten Lingga, katanya memiliki semangat dan kegigihan menanamkan literasi kepada masyarakat KAT khusus di Dusun Dapur Arang. Yayasan Kajang turut melibatkan pemerintah daerah, lewat Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kabupaten Lingga untuk berpartisipasi menyumbangkan buku bacaan.
“Begitu taman bacaan selesai dibangun, taman bacaan di alam kita pindahkan,”ujarnya.
Kepala Desa Kelumu, Mahadan mengapresiasi langkah yang dibuat Yayasan Kajang Kabupaten Lingga. Dipastikan adanya taman bacaan mini itu, akan menyulap suasana kampung dimana anak-anaknya gemar membaca. Bahkan menurutnya, hampir semua anak-anak di Dusun Dapur Arang sudah bersekolah, bergaul dengan anak-anak pada umumnya. Dengan begitu, tentu mindset yang tumbuh akan memunculkan rasa keingintahuan yang tinggi baik tentang ilmu pengetahuan dan lainnya.
Kendati demikian, pada dunia anak harus ada pengawasan intensif bagaimana melatih mereka agar mencintai bacaan. Sebab pada umumnya dunia anak masih terfokus pada dunia bermain.”Alhamdulilah anak-anak kami disini sudah bersekolah. Saya rasa bagi yang SD itu sudah bisa membaca, tinggal yang masih PAUD itu lebih menarik diberikan buku-buku yang bergambar,”kata Mahadan. **

https://kebudayaan.kemdikbud.go.id/bpnbkepri/peduli-suku-laut-yayasan-kajang-buat-taman-bacaan/

Komentar

  1. Casinos Near Casinos & Casinos - Mapyro
    Find Casinos 포항 출장샵 Near 동해 출장샵 Casinos & Casinos in 안산 출장안마 Maricopa, AZ near Casinos, located in 3200 제천 출장마사지 Casino, Casinos, Poker 구리 출장마사지 Room, Casinos Near Me.

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Siapa Orang Suku Laut?

Orang  Suku   Laut   adalah   masyarakat   asli   melayu  yang  sudah   hidup   berpindah-pindah   mengarungi   laut    semenjak   abad  ke  16 (Chou, 2010). Di Indonesia,  Orang  Suku   Laut   tersebar  di  pesisir   timur   Pulau   Sumatera dan   kepulauan  Riau  dengan  sebutan   beraneka   ragam   seperti   suku  sampan,  suku   duano ,  dll .  Di  Kepulauan  Riau,  mayoritas   Orang  Suku   Laut   tersebar  di  Kabupaten   Lingga    sebanyak  30  kelompok   (Ariando and  Limjirakan , 2019).  Kelompok   ini   terdiri   dari   kelompok  yang  masih   hidup   berpindah-pindah , semi  menetap,  dan   kelompok  yang...

Galeri Orang Suku Laut Kabupaten Lingga

Traditional ecological knowledge of indigenous peoples on climate change adaptation: a case study of sea nomads "Orang Suku Laut", Lingga regency, Riau islands province, Indonesia

Traditional ecological knowledge of indigenous peoples on climate change adaptation: a case study of sea nomads "Orang Suku Laut", Lingga regency, Riau islands province, Indonesia